Galau Setelah Operasi Caesar? Lakukanlah Hal Ini Agar Tubuh Cepat Pulih Setelah Operasi Caesar!

Galau Setelah Operasi Caesar? Lakukanlah Hal Ini Agar Tubuh Cepat Pulih Setelah Operasi Caesar!
Kondisi medis memungkinkan seorang Bunda harus melahirkan melalui operasi caesar. Berhubung pemulihannya lebih lama, hal ini kerap menjadi tantangan bagi ibu dengan mobilitas tinggi. Kapan boleh naik motor setelah operasi caesar menjadi hal yang banyak dinyatakan. Kira-kira kapan ya?

Momnbabe - Setelah menjalani operasi, Bunda akan menghadapi jahitan dan dibutuhkan waktu untuk benar-benar pulih. Karenaitulah, tingkat aktivitas harus benar-benar dijaga. Hindari mengangkat beban berat dan jangan dulu mengerjakan pekerjaan rumah sepenuhnya.

Namun, tidak ditampik ada Bunda yang memang harus beraktivitas normal karena minim orang dekat dapat membantu. Sekedar berbelanja ke pasar swalayan harus dilakukansendiri. Demi efektivitas waktu,kendaraan roda dua menjadi pilihan.

Pada fase awal pemulihan, mulailah aktivitas sehari - hari dengan yang ringan terlebih dahulu. Bukan tan[a alasan, hal ini memerlukan kontraksi otot dan dikhawatirkan dapat memperlambat proses penyembuhan operasi caesar. Sebaiknya Bunda bersabar terlebih dahulu sampai masa penyembuhan pasca operasi selesai atau sampai luka operasi benar-benar kering.

Bunda juga bisa berkonsultasi dengan dokter kandungan, karena bisa saja dokter memiliki pandangan berbeda. Sejatinya dokter akan menganjurkan aktivitas berat dilakukan setelah 3 bulan berristirahat.

Selain dilarang mengendarai motor, ada beberapa aktivitas yang menjadi pantangan Bunda setelah operasi caesar, yaitu:

1. Olahraga yang berat

Rasa sakit pada luka di perut akan terus “menemani” Bunda yang baru melahirkan dengan operasi Caesar. Setiap dokter di rumah sakit pasti memberi tahu hal yang tidak boleh dilakukan setelah operasi caesar berupa melakukan aktivitas yang memakan banyak tenaga. Apalagi mengangkat barang-barang berat, pantangan pasca operasi caesar ini bisa memberikan tekanan pada perut sang Bunda. Oleh karena itu, ibu-ibu yang baru melahirkan lewat operasi Caesar hanya boleh mengangkat bayinya saja.

2. Berenang

Perlu diketahui, sebenarnya berenang adalah tipe olahraga yang bisa berdampak baik pada luka operasi Caesar. Namun, jangan mengabaikan pantangan setelah operasi caesar dengan berenang terlalu dini, apalagi di kolam renang umum yang airnya sudah terkontaminasi banyak kotoran.

Dokter akan menyarankan untuk melakukan pantangan pasca operasi caesar ini selama 3-6 minggu, sampai luka operasi Caesar benar-benar pulih dan kering.

3. Naik-turun tangga

Tubuh membutuhkan waktu untuk pulih setelah mengalami proses operasi Caesar. Selama proses pemulihan itu, ada baiknya Anda menjauhi pantangan pasca operasi caesar berupa naik-turun tangga. 

Sebab, aktivitas ini bisa memperlambat proses pemulihan.Jika kamar bayi ada di lantai 2, ada baiknya melakukan pemindahan ke lantai dasar, agar Anda tidak perlu naik-turun tangga.

4. Hindari diet ketat

Pastikan Anda mematuhi pantangan pasca operasi caesar berupa tidak diet ketat setelah operasi Caesar.Meskipun Anda menginginkan berat badan Anda kembali normal setelah melahirkan, menjalani diet ketat hanya membuat proses pemulihan semakin lama dan memengaruhi kualitas ASI untuk buah hati Anda.

5. Berhubungan seks

Bagi suami-istri, berhubungan seks itu diperlukan, untuk menjaga keharmonisan. Namun, setelah menjalani operasi Caesar, tubuh seorang ibu memerlukan waktu untuk pulih.Melakukan hubungan seks terlalu dini setelah persalinan, berisiko memperlambat proses pemulihan. Jadi, seks merupakan pantangan pasca operasi caesar yang harus dipatuhi.Hindari berhubungan intim sampai dokter memperbolehkan Anda melakukannya.

Biasanya, Anda harus menunggu sampai waktu 6 minggu, untuk kembali bisa berhubungan intim dengan suami. Pantangan pasca operasi caesar memang tidak mudah. Akan tetapi, keberadaan suami, kerabat dekat hingga keluarga, hal ini bisa membantu Anda untuk membangun suasana hati yang baik. Pada akhirnya, proses pemulihan dapat dijalani dengan senyuman dan tanpa masalah.

Tidak hanya pantangan pasca operasi caesar berupa aktivitas, makanan dan minuman pun ada yang sebaiknya dihindari agar mempercepat proses penyembuhan luka setelah operasi caesar. Lantas, makanan apa saja yang tidak boleh dimakan setelah operasi caesar? Agar cepat pulih, habis operasi caesar tidak boleh makan:
  • Makanan yang meningkatkan risiko sembelit
  • Makanan manis, mengonsumsi makanan yang tinggi gula membuat gula darah tinggi.
  • Makanan pedas dan bersantan
  • Sayur yang menyebabkan perut memproduksi gas
  • Kopi dan teh
  • Gorengan
  • Makanan dan minuman pemicu batuk
Apabila Anda ingin menjalani pantangan pasca operasi caesar, Anda bisa tanyakan dengan dokter kandungan terdekat Anda. Semoga bermanfaat dan sehat selalu.
Artikel Menarik Lainnya
Galau Untuk Menghangatkan ASIP? Ikuti Cara Ini Yuk Bund!
Galau Untuk Menghangatkan ASIP? Ikuti Cara Ini Yuk Bund!Untuk menjaga jangka waktu hidup ASI perah, biasanya ASI tersebut tersebut akan didinginkan atau bahkan dibekukan di dalam freezer khusus. Kemudian perlu dihangatkan kembali sebelum diberikan pada
Payudara Kecil Bikin Produksi ASI Semakin Sedikit? Cek Dulu Yuk!
Payudara Kecil Bikin Produksi ASI Semakin Sedikit? Cek Dulu Yuk!Perubahan tubuh ibu hamil yang paling terasa di awal kehamilan bukanlah pada bentuk perut melainkan payudaranya. Setuju tidak Bund? Payudara besar saat hamil merupakan salah satu perubahan fisik
`Perlihatkan Lagi
Kenali Seputar Hamil Kebo, Hamil Tanpa Adanya Morning SicknessHampir sebagian besar calon ibu yang hamil biasanya mengalami morning sickness atau mual di awal-awal kehamilan pada trimester pertama. Hanya saja pada sebagian calon ibu, mungkin juga tidak
-
-
Media Sosial
Contact Us
+62 823 1022 7227
Partners
-
-
-
-
©- 2023 PT AARON INNOVATION INDONESIA. All Rights Reserved.