Benarkah menyusui saat flu bisa membahayakan buah hati? Simak Penjelasannya!
Sebagian ibu yang terserang flu sering kali khawatir bayinya akan tertular. Mereka kerap menolak melakukan kontak dengan si kecil. Jadi, benarkah menyusui saat flu bisa membahayakan buah hati?
Momnbabe - Flu merupakan penyakit yang disebarkan oleh virus. Namun, media penularan flu bukan lewat ASI. Dengan begitu, Bunda tetap diperbolehkan menyusui si kecil meskipun sedang menderita flu atau sakit demam. Kelly Bonyata—penulis jurnal dari International Board of Lactation Consultant Examiners—mengungkapkan bahwa, seorang ibu harus menyusui dalam kondisi sakit. Kecuali, ia mengidap penyakit kronis yang penularannya lewat darah, seperti HIV/AIDS.Lalu, apakah ASI mampu mencegah bayi tertular flu? Ya, ASI bisa meningkatkan kekebalan tubuh si kecil sehingga ia tak mudah terserang penyakit apa pun. Justru, saat Bunda menghentikan pemberian ASI, si kecil akan beresiko dehidrasi. Akibatnya, penyakit mudah menginfeksi organ tubuh bayi.
Saat Bunda terkena flu, pengobatan harus segera dilakukan. Jika tidak, mood selama menyusui bisa terganggu. Namun, hindari membeli obat flu yang dijual bebas di pasaran. Upayakan, obat tersebut bersumber dari resep dokter.Bunda enggan pergi ke dokter? Cobalah untuk memperbanyak minum air putih, makan buah mengandung vitamin C, dan cukup istirahat. Selain itu, kurangi aktivitas yang menimbulkan stres dan kelelahan. Pasalnya, stres dan kelelahan dapat memicu flu semakin parah.
Menyusui saat flu memang diperbolehkan, tetapi Bunda harus mematuhi aturan berikut agar si kecil tetap aman.
1. Menjaga kebersihan
Sebelum dan sesudah menyusui, Bunda wajib mencuci tangan dengan sabun di bawah air mengalir. Tujuannya supaya bakteri ataupun virus yang menempel di tangan tidak berpindah ke bayi.
2. Menggunakan masker
Virus flu sering kali menular lewat udara. Untuk mengantisipasi penularan, Bunda harus gunakan masker selama menyusui. Dengan demikian, ketika bersin atau batuk, efeknya tidak langsung mengenai si kecil.
3. Menggunakan media ASI perah
Ketika Bunda meragukan keamanan si kecil, cobalah meminta bantuan ayah untuk memberikan ASI dengan menggunakan media. Semisal, sementara menggunakan sendok atau cupfeeder saat memberikan ASI Perah kepada bayi.
Demikian penjelasan tentang keamanan menyusui saat flu. Kesimpulannya, apa pun yang terjadi, selagi Bunda tidak mengidap penyakit serius, tetaplah menyusui si kecil.