Apa Yang Harus Dilakukan Suami Kalau Bunda Mengalami Depresi Postpartum?

Apa Yang Harus Dilakukan Suami Kalau Bunda Mengalami Depresi Postpartum?
Ketika buah hati terlahir didunia, bunda pastinya merasa haru dan bahagia. Karena setelah menanti selama 9 bulan, akhirnya bund dapat bertemu dengan sang buah hati. Namun terkadang ada lho bund, beberapa wanita yang baru melahirkan merasa sedih dan tidak bahagia, kira-kira kenapa ya?

Momnbabe - Kita sering mendengar istilah baby blues. Baby blues sendiri merupakan sindrom perubahahn emosi yang sangat drastis yang dialami oleh ibu setelah bayi lahir. Pada sindrom tersebut, biasanya bunda enggan untuk berinteraksi dengan si kecil. Bahkan bunda selalu bersedih.

Tapi tahu nggak sih bund? ternyata gangguan psikologis bunda bukan hanya baby blues saja lho. Ada juga gangguan psikologis lainnya. Yaitu depresi postpartum.

Source : www.canva.com
Source : www.canva.com

Jika baby blues terjadi karena berbagai perubahan yang perlu dihadapi oleh bunda setelah melahirkan, sehingga bunda pun merasa kaget dan terbebani. Kondisi depresi postpartum ini hanya terjadi di beberapa hari setelah bayi lahir dan hanya bisa mereda jika berhasil beradaptasi.

Nah, jika baby blues tak kunjung membaik, depresi postpartum jadi semakin berisiko menimpa bunda. Selain yang sudah disebutkan sebelumnya, gejala depresi postpartum juga bisa ditandai dengan perilaku bunda yang terus terlihat gelisah & berpikir ada yang salah pada bayi, mudah tersinggung, mengeluh bahwa ia merasa tak pantas menjadi ibu, serta berusaha menyakiti diri, atau bahkan bayi.

Oleh karena itu, disinilah peran suami dibutuhkan. Bagi para suami, bagilah perhatian kamu pada bayi & istri tercinta, ya. Pahamilah, menjalani kehamilan selama ± 9 bulan tuh, gak mudah, ditambah lagi harus menjalani tanggung jawab sebagai seorang ibu.
Suami juga menjadi orang terdekat bagi istri yang diharapkan paling bisa diandalkan untuk mendampinginya. Nah apa saja sih yang bisa dilakukan suami kalau istri sedang mengalami depresi postpartum? berikut adalah cara versi mom n babe yang daapt suami lakukan ketika istri mengalami depresi postpartum:
Source : www.canva.com
Source : www.canva.com

- Harus selalu merawat & menjaga kesehatan istri, misalnya dengan memasak makanan bergizi. - Membantu istri dalam hal mengurus bayi & melakukan pekerjaan rumah tangga.
- Jadilah pendengar yang baik jika istri sedang curhat. - Hindari kebiasaan membanding-bandingkan, merendahkan, atau memberi tuntutan yang semakin membebaninya. - Beri dukungan dengan sabar & penuh perhatian, serta ciptakan suasana yang kondusif untuk pemulihannya.

Begitulah cara yang bisa dilakukan oleh suami ketika istri sedang mengalami postpartum. Bagi para suami, harus selalu peka ya dengan kondisi fisik dan psikis pada istrinya. Jangan biarkan istri tenggelam dalam baby blues dan depresi postpartum. Karena hal tersebut dapat berakita buruk bagi kondisi bunda dan bayi. Semoga bermanfaat dan sehat selalu.
Artikel Menarik Lainnya
Galau Untuk Menghangatkan ASIP? Ikuti Cara Ini Yuk Bund!
Galau Untuk Menghangatkan ASIP? Ikuti Cara Ini Yuk Bund!Untuk menjaga jangka waktu hidup ASI perah, biasanya ASI tersebut tersebut akan didinginkan atau bahkan dibekukan di dalam freezer khusus. Kemudian perlu dihangatkan kembali sebelum diberikan pada
Payudara Kecil Bikin Produksi ASI Semakin Sedikit? Cek Dulu Yuk!
Payudara Kecil Bikin Produksi ASI Semakin Sedikit? Cek Dulu Yuk!Perubahan tubuh ibu hamil yang paling terasa di awal kehamilan bukanlah pada bentuk perut melainkan payudaranya. Setuju tidak Bund? Payudara besar saat hamil merupakan salah satu perubahan fisik
`Perlihatkan Lagi
-
-
Media Sosial
Contact Us
+62 823 1022 7227
Partners
-
-
-
-
©- 2023 PT AARON INNOVATION INDONESIA. All Rights Reserved.